Analisis Tingkat Pengetahuan Siswa Melalui Metode Penugasan Mandiri Pada Materi Keanekaragaman Hayati

Authors

  • Irma Nurfitriyani SMKN 1 Losarang Indramayu

DOI:

https://doi.org/10.56916/jm.v2i2.744

Keywords:

Keanekaragaman hayati; Penugasan mandiri

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk menganalisis tingkat pengetahuan siswa melalui metode penugasan mandiri pada materi keanekaragaman hayati kelas X-MIPA 1 SMAN 1 Losarang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode Pre Eksperimen dengan menggunakan satu kelas eksperimen tanpa kelas kontrol. Penelitian eksperimen merupakan salah satu jenis penelitian kuantitatif dengan desain penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu bentuk desain studi kasus bentuk tunggal (one shot case study). Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa tingkat pengetahuan siswa melalui metode penugasan mandiri pendekatan jelajah alam sekitar pada materi keanekaragaman hayati tingkat ekosistem dapat dikategorikan tinggi dengan nilai rata-rata 61%. metode penugasan mandiri dimasa pembelajaran pandemik ini berpengaruh terhadap tercapainya tujuan pembelajaran kurikulum dengan kompetensi dasar yaitu siswa dapat menganalisis data hasil observasi dan indikator pencapaian nya adalah siswa mampu mengetahui komponen biotik dan abiotik. Guru mampu menyesuaikan dan membuat strategi pembelajaran pada masa pandemic ini agar tujuan kurikulum tercapai Siswa mampu diarahkan oleh guru agar sesuai dengan tujuan kurikulum yang telah ditetapkan bisa tercapai sehingga dapat meningkatkan hasil belajar yang optimal

Downloads

Published

2023-11-29