Analisis Keterampilan Berbicara Peserta Didik Kelas IV SD Negeri 157 Palembang pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia

Authors

  • Yunita Anggrayni A. Sriwijaya University
  • Fahmi Surya Adikara Sriwijaya University

DOI:

https://doi.org/10.56916/ejip.v4i3.1291

Keywords:

Analisis, Keterampilan berbicara, Pembelajaran Bahasa Indonesia

Abstract

Keterampilan berbicara merupakan salah satu kemampuan berbahasa yang esensial dalam mendukung proses komunikasi dan pembelajaran di sekolah dasar. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keterampilan berbicara peserta didik kelas IV SD Negeri 157 Palembang pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas IV A SD Negeri 157 Palembang. Pengumpulan data dilakukan melalui tes, observasi, wawancara, dokumentasi, dan kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan berbicara peserta didik termasuk dalam kategori baik dengan rata-rata nilai sebesar 70. Sebanyak empat peserta didik memperoleh nilai dalam kategori sangat baik, sebelas dalam kategori baik, tiga dalam kategori cukup baik, dan tiga lainnya dalam kategori kurang baik. Tidak terdapat peserta didik dalam kategori sangat kurang baik. Dari lima aspek yang dinilai, kelancaran, kosakata, pemahaman isi, dan intonasi tergolong baik, sedangkan ekspresi tergolong cukup baik. Penelitian ini menyimpulkan bahwa keterampilan berbicara peserta didik masih perlu ditingkatkan, khususnya pada aspek ekspresi. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan media gambar berseri dapat menjadi alternatif yang efektif dalam meningkatkan keterampilan berbicara peserta didik melalui pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna.

References

Cahyani, D. I., Fadhilah, M. F., Fadhilah, M. F., Wachidah, S., & Hanik, E. U. (2021). Peran lembaga pendidikan dalam membentuk karakter peserta didik era 4.0 di Sekolah Indonesia Kuala Lumpur. JEID: Journal of Educational Integration and Development, 1(3), 181–194.

Daulay, I. S., Hasibuan, S. B., & Pasaribu, I. S. R. (2023). Implementasi Metode Tebak Kata dalam Meningkatkan Keterampilan Berbicara Siswa. Indo-MathEdu Intellectuals Journal, 4(2), 1413–1421.

Gunawan, I. Z., & Kurniaman, O. (2021). Analisis Keterampilan Berpidato Siswa Kelas IV SD Negeri 188 Pekanbaru. EL Bidayah: Journal of Islamic Elementary Education, 3(1), 1–10.

Kuncoro, A. (2017). Korelasi penguasaan kosakata dengyayyan keterampilan berbicara siswa dalam bahasa Inggris. SAP (Susunan Artikel Pendidikan), 1(3).

Larosa, A. S., & Iskandar, R. (2021). Analisis Keterampilan Berbicara Siswa Melalui Pantun di Sekolah Dasar. Jurnal Basicedu, 5(5), 3723–3737. https://doi.org/10.31004/basicedu.v5i5.1207

Magdalena, I., Safitri, D., & Adinda, A. P. (2021). Analisis Keterampilan Berbicara Siswa Kelas 3 pada Pembelajaran Bahasa Indonesia di MI Roudhotul Jannah Kota Tangerang. Pandawa, 3(2), 386–395.

Padmawati, K. D., Arini, N. W., & Yudiana, K. (2019). Analisis keterampilan berbicara siswa kelas v pada mata pelajaran bahasa indonesia. Journal for Lesson and Learning Studies, 2(2), 190–200.

Prihamdani, D., & Apriselya, N. (2021). Hubungan Kepercayaan Diri Dengan Kemampuan Berbicara Bahasa Inggris Siswa Sekolah Dasar (Studi Kasus: Siswa Kelas V Sdn Karawang Kulon Ii Kecamatan Karawang Barat Kabupaten Karawang). Prosiding Konferensi Nasional Penelitian Dan Pengabdian Universitas Buana Perjuangan Karawang, 1(1), 429–438.

Ratnasari, D., Bagus, I., Gunayasa, K., & Saputra, H. H. (2022). PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN ARTIKULASI TERHADAP KETERAMPILAN BERBICARA KELAS IV PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA. Renjana Pendidikan Dasar, 2(1).

Saliya, I. I. (2023). Analisis Tingkat Keterampilan Berbicara Siswa Kelas Iv Pada Muatan Pembelajaran Bahasa Indonesia Di Sekolah Dasar [Thesis]. Universitas Jambi.

Sanoto, H. (2024). Upaya Peningkatan Penguasaan Kosakata dan Keterampilan Berbicara Melalui Metode Bercerita dengan Menggunakan Media Boneka Tangan pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia. Journal of Education Action Research, 8(2), 254–261.

Widyantara, I. M. S., & Rasna, I. W. (2020). Penggunaan media Youtube sebelum dan saat pandemi Covid-19 dalam pembelajaran keterampilan berbahasa peserta didik. Jurnal Pendidikan Dan Pembelajaran Bahasa Indonesia, 9(2), 113–122.

Yusron, M., Metalin, A., Puspita, I., & Puspitaningsih, F. (2020). Madrosatuna : Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah 3(1) (2020) 39-45.

Zahro, U. A., Noermanzah, N., & Syafryadin, S. (2020). Penguasaan Kosakata Bahasa Indonesia Anak dari Segi Umur, Jenis Kelamin, Jenis Kosakata, Sosial Ekonomi Orang Tua, dan Pekerjaan Orang Tua. Seminar Nasional Pendidikan Bahasa Dan Sastra, 187–198.

Downloads

Published

2025-06-15

How to Cite

Anggrayni A., Y., & Adikara, F. S. . (2025). Analisis Keterampilan Berbicara Peserta Didik Kelas IV SD Negeri 157 Palembang pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia. Edukasiana: Jurnal Inovasi Pendidikan, 4(3), 485–493. https://doi.org/10.56916/ejip.v4i3.1291

Issue

Section

Articles